Di dalam aktivitas sebuah industri, mulai dari proses produksi, pengemasan, moving, penyimpanan bahkan hingga pengiriman ke lokasi konsumen, produk yang senantiasa terjaga aman serta terhindar dari kerusakan akibat banyak faktor teknis seperti benturan dan lain-lain, merupakan hal yang memang sangat penting untuk diperhatikan.
Siku Kertas dalam Dunia Industri
Produk yang mengalami kerusakan oleh karena masalah teknis memang akan memiliki dampak negatif untuk perusahaan, yang mana di sini produk yang mengalami kerusakan tersebut. Selain mengalami kerugian dari sisi keuangan produktivitas pun akan menurun dan pada akhirnya hal tersebut akan berdampak pada makin besarnya biaya dan efektivitas produksi yang tidak akan tercapai.
Yang tak kalah merugikan lagi yaitu jika hal tersebut mengakibatkan keluhan pelanggan yang mana bisa berujung pada putusnya hubungan kerjasama yang di sini telah dirintis sejak awal dengan konsumen. Oleh karena itulah sangatlah penting untuk memakai sebuah kemasan pelindung pada sebuah produk perusahaan. Terutama di sini untuk produk-produk kategori unggulan
Terdapat beberapa jenis bahan atau material utama di dalam kemasan pelindung, seperti contohnya bahan kayu, bahan plastik dan bahan kertas. Kemasan pelindung berbahan baku kertas merupakan salah satu bahan utama kemasan pelindung yang paling ideal untuk dipakai oleh sebuah perusahaan. Karena itulah, saat ini sangat dibutuhkan penggunaan siku kertas.
Kemasan pelindung berupa siku kertas di dalam industri dikenal dengan beberapa istilah lain. Masing-masing lokasi akan memberi sebutan untuk siku kertas itu dengan sebutan yang berbeda. Siku kertas contohnya juga disebut dengan siku karton, paper angle, siku kardus, angle protector, paper edge protector, paper edge board dan lain-lain.
Sebegitu penting kemasan pelindung berupa siku kertas di dalam aktivitas industri, sehingga pemakaiannya saat ini memang makin banyak dan telah dipakai oleh berbagai macam jenis industri, baik itu perusahaan dengan skala lokal, nasional maupun perusahaan multinasional yang dipakai.
Baik untuk kebutuhan ekspor ataupun pengiriman lokal. Hal itu wajar saja karena mengingat manfaat dari siku kertas di dalam industri memang begitu besar.