Nunung ikut senang kini Sule sudah ada yang menyiapkan bekal makanan. Nunung juga sempat tertawa ketika melihat isi bekal dari Nathalie Holscher untuk Sule. Meski begitu, Nunung ternyata juga mau memakan menu seperti bekal dari Nathalie Holscher untuk Sule.
Awalnya Sule dan Nunung membagi cerita soal Covid 19. Diketahui bersama beberapa waktu lalu Nunung sempat positif Covid 19. Setelah beberapa lama Nunung dinyatakan negatif Covid 19.
Sule pun memberi saran agar Nunung tidak lagi panik. Pasalnya menurut Sule, bila seseorang panik bisa menurunkan imun tubuh. Nunung mengatakan Covid 19 memang bisa disembuhkan, tapi jangan juga disepelekan.
"bisa sembuh cuma tidak boleh disepeleken," kata Nunung. Meski begitu Sule tetap mengimbau agar tidak panik. "jangan menyepelekan tapi jangan terlalu terbawa arus sugesti yang gimana gimana akhirnya imun kita turun," kata Sule.
"emang gampang banget kalai imun kita turun," timpal Nunung. Sule juga mendoakan agar Nunung selalu sehat. "mamih yang jelas harus sehat terus, semangat, positif maju ke depan, pemirsa di rumah harus sehat, kalau kalian pada sakit siapa yang nonton kita," kata Sule.
Tiba tiba asisten Sule datang membawa tempat makan warna merah muda. "ini buat mamih," kata asisten ke Sule. "bukan, ini buat saya," kata Sule.
"sekarang dibekelin mih, sama Nathalie, cuma celemeknya ketinggalan, udah ," kata asisten Sule. Nunung pun tertawa ketika mengetahui Sule dibawakan bekal oleh Nathalie Holscher. "udah ada yang bekelin yah, Alhamadulillah, mana sekarang gak ikut Nathalie," kata Nunung.
Sule kemudian menunjukan isi bekal dari Nathalie Holscher. "tuh mih dikasihnya nasi ini dari Jepang," kata Sule ke Nunung. Awalnya Nunung tertawa terbahak, namun kelamaan ia baru menyadari menu bekal dari Nathalie Holscher ternyata sama dengan yang ia inginkan.
"kristal yah , ini bagus banget katanya nasi dari jepang, aku mau deh, aku disuruh makan nasi dari jepang sama judika," kata Nunung. "bener ini turunnya cepet, aku baru makan satu sendok turunnya 7 kilo," canda Sule ke Nunung. "eh ton tanya Nathalir beli berasnya dimana," kata Nunung ke asisten Sule.
"ada mih di aplikasi juga ada," kata Sule. "jadi mih ini 3 suap juga langsung kenyang, jadi gak makan lagi, sampai subuh, tapi lontong abis 7," kata Sule bercanda. Nunung turut senang karena kini Sule sudah ada yang menyiapkan bekal makanan.
"dibekalin lho sekarang," kata Nunung. "ini kenapa hello kitty juga," kata Sule.